Eksposindo.com | Bupati Luwu, Dr Basmin Mattayang menutup secara resmi Turnament Sepakbola Masmindo Cup I, di Lapangan Andi Djemma, Belopa, Kabupaten Luwu, Kamis 21 Juli 2022.
Acara Penutupan ini juga dihadiri langsung oleh Presiden Direktur PT Masmindo Dwi Area, Abidin Daeng Patompo, Ketua DPRD Luwu Rusli Sunali, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, Kajari Luwu, Andi Usama Harun, Wakil Ketua Pengadilan, Maddika Bua, Maddika Ponrang, Maddika Ulusalu, Kepala OPD Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan para Tokoh Pemuda.
Bupati Luwu, dalam sambutannya memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada PT Masmindo atas suksesnya gelaran Turnamen Sepakbola.
Basmin Mattayang juga menyebut bahwa, kehadiran Masmindo di Tana Luwu tidak datang begitu saja.
Kedatangan Masmindo, kata Basmin, butuh proses panjang, lobi dan kompromi, hingga Masmindo mau menanam modal besar di Tana Luwu.
“Dan yang paling luar biasa hari ini adalah, selain sukses menggelar Turnamen Sepakbola, PT MDA juga mampu membangkitkan kembali UMKM sekitar Lapangan Andi Djemma yang pernah terpuruk akibat Pandemi Covid-19” ucap Basmin.
Basmin Mattayang berharap dengan hadirnya PT Masmindo di Luwu ini bisa membawa dampak perubahan positif bagi warga.
“Masmindo Jaya, Rakyat Luwu Sejahtera” tutup Bupati Dua periode itu.
Dalam kesempatan sama, hal senada juga dikatakan Direktur Utama PT Masmindo, Abidin Daeng Patompo. Ia mengatakan bahwa ajang sepak bola ini bukan hanya semata kegiatan olahraga.
Abidin menuturkan, sisi lain yang ingin dicapai lewat event ini adalah terus mendorong pendapatan para pelaku UMKM yang berjualan selama turnament berlangsung.
“Melalui ajang ini, tujuan kita juga membantu Pemerintah Kabupaten Luwu dalam mendorong pertumbuhan ekonomi. Kita bisa lihat warga datang berjualan dan membuka lapak mereka di pinggir dan sudut lapangan,” sebutnya.
Bahkan kata Abidin, kejuaraan ini sifatnya piala bergilir. Tahun berikutnya bakal ada Masmindo Cup II dan seterusnya. (*)