Banner 728x250
Aneka

Ketua DPRD Luwu Dampingi Wagub Sulsel Tinjau Sungai Suli

×

Ketua DPRD Luwu Dampingi Wagub Sulsel Tinjau Sungai Suli

Sebarkan artikel ini

Eksposindo.com — Banjir bandang yang melanda Luwu 9 Juli 2020 lalu, masih menyisahkan trauma bagi masyarakat Kec. Suli, Suli Barat, Larompong juga Larompong Selatan. Bukan hanya ketakutan, kerugian materil akibat banjir belum sepenuhnya pulih.

Beberapa sungai yang hulunya di pegunungan Latimojong, kerap awan tebal menyelimuti gunung itu, masyarakat yang bermukim disepanjang bantaran sungai, harus waspada. Kekhawatiran akan banjir terus tertanam di benak beberapa warga desa yang dilintasi sungai.

Selasa, 14 Juli 2020, Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman bersama Ketua DPRD Luwu, Rusli Sunali meninjau langsung salah satu sungai yang beberapa waktu lalu meluap dan merendam desa-desa di Kec. Suli.

Baca Juga:  Forkopimda Luwu Buat Video Pendek Untuk Edukasi Masyarakat Mengenai Covid-19

“Tadi kami bersama Wagub Sulsel meninjau sungai Suli dimana pada Minggu lalu meluap dan merendam beberapa desa. Selaku Ketua DPRD Luwu, saya meminta langsung ke Pak Wagub agar segera melakukan pengerukan di beberapa sungai (Suli, Cimpu, larompong) yang mengalami pendangkalan akibat banjir, sebut Rusli Sunali via WhatsApp, Selasa (14/7).

Selain meminta pengerukan sungai, Ketua DPRD Luwu itu juga meminta ke Pemprov agar segera mengadakan reboisasi hutan di hulu.

“Saya juga telah meminta ke pak Wagub agar segera melakukan penghijauan di hulu sungai, dimana kita tahu bersama hutan di pegunungan Latimojong sebagian sudah mengalami alih fungsi, dan Alhamdulillah pak Wagub merespon positif aspirasi yang disampaikan, sambung Ketua DPRD Luwu, Rusli Sunali.

Baca Juga:  Putra Bupati Luwu, Arfan Basmin Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD

Dalam kunjungan itu, Wagub Sulsel Andi Sudirman pula menyerahkan bantuan kepada warga terdampak banjir.

Setelah meninjau sungai di Suli, Wagub Sulsel, lalu melanjutkan perjalanan menuju Luwu Utara, meninjau langsung kondisi Masamba dan beberapa wilayah usai diterjang banjir bandang Senin (14/7) tengah malam. (*)