Banner 728x250
Aneka

Menag Fachrul Razi, Akan Buka Silatnas MATAN Di Makassar

×

Menag Fachrul Razi, Akan Buka Silatnas MATAN Di Makassar

Sebarkan artikel ini

Eksposindo.com –Menteri Agama Jenderal Purnawirwan, Fachrul Razi, akan menghadiri perhelatan Silaturahim Mahasiswa Nasional Ahlut Thariqah Al-Muktabarah Al-Nahdliyah (Silatnas MATAN) di Asrama Haji Sudiang Makassar, selama tiga hari, 2-4 Maret 2020 mendatang.

Kepastian Menag Fachrul Razi hadir menyampaikan Plt Ketua Umum MATAN Gus Hasan Habibi usai bertemu menteri, Rabu (19/2/2020). “Pak Menteri Insya Allah ke Makassar membuka acara Silatnas MATAN yang dihadiri guna mengumpulkan Thareqah dari berbagai wilayah,” katanya.

Saat menghadap dengan menteri pengamal Thareqah Tijaniah Gus Hasan didampingi Korwil MATAN Sulselbar H Anwar Abubakar. “Pak Menteri ke Makassar Insya Allah Senin sore, (2/3/2020) dan dibuka acara Silatnas pukul 20.00 Wita di Asrama Haji Sudiang,” jelas Kakanwil Kemenag Sulsel ini.

Baca Juga:  Konjen Australia Sepakat Jalin Kerjasama Dengan KNPI Sulsel

Ketua Panitia Silatnas yang juga ketua PW MATAN Sulsel Kiai Mahmud Suyuti, Jumat (21/2/2020) menjelaskan, berikut Menteri Agama, juga dihadiri Rais ‘Am Jam’iyah Ahlit Thariqah al-Muktabarah al-Nahdliyah (JATMAN), Maulana Habib Luthfi bin Yahya membawaakan Tausiah.

Ditulis Mahmud, Habib Luthfi yang juga Presiden Sufi sedunia bersama-sama sosok ulama kharismatik Mursyid Multi Thareqah adalah muassis, menemukan MATAN, tokoh kunci pelampung yang ditunjuk bersama-sama para anggota organisasi siswa-siswa

“Memang senantiasa menjadi motivator penggerak bagi kader kader MATAN sehingga tausiah, fatwa, wejangan beliau sangat dinantikan oleh murid-muridnya yang akan tumpah arena di Silatnas,” bebernya.

Baca Juga:  Bupati Luwu Hadiri Kick Off Transportasi Andalan Bersama Gubernur Sulsel

Silatnas MATAN di Makassar adalah agenda besar hajatan tahunan murid-murid thareqah yang pertamakali dilaksanakan di luar Jawa.

”Saat ini semuanya sudah siap, kami akan mengantar peserta di bandara dan pelabuhan. Ada LO yang sudah disapkan. Akomodasi di asrama haji wisma Zamzam untuk masyayikh dan pimp pusat. Untuk peserta wisma 1-13 dan untuk Srikandi Matan Wisma Uhud, ”jelasnya.

Jumlah peserta penuh 650 tamba peninjauan dapat mencapai ribuan dari berbagai wilayah, setiap cabang / daerah Matan kab / kota mengutus empat peserta. “Selain Habib Luthfi, hadir Menteri Agama. Hadir juga anggota KPK Gus Gufran yang juga sebagai Ketua PC Matan Jember, jadir juga Gus Syauqi Ma’ruf Amin, ”urainya.

Baca Juga:  Penutupan Jambore PKK Sulsel, PKK Luwu Tampil Sebagai Juara Umum

Di Silatnas dibicarakan renstra mata dibagi atas 4 sidang komisi. Komisi penkaderan, komisi spiritual, komisi pemberdayaan, komisi srikandi kemudian diplenokan. (rls)