Banner 728x250
Pendidikan

Ketua Yayasan AL-Gazali Luwu, Siapkan Bea Siswa SMA dan Perguruan Tinggi Bagi Faisal

×

Ketua Yayasan AL-Gazali Luwu, Siapkan Bea Siswa SMA dan Perguruan Tinggi Bagi Faisal

Sebarkan artikel ini

Eksposindo.com | Yayasan Al-Gazali Luwu berencana akan memberikan bantuan beasiswa bagi  Faisal, siswa kelas SMPN 1 Bosso Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu.  

Ketua Yayasan AL-Gazali, Irwan Bakri, ST menyampaikan, hal itu sebagai komitmen mendukung kemajuan daerah hingga mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang ada di Luwu.

Irwan Bakri mengungkapkan bahwa, beasiswa tersebut dengan tujuan agar Faisal bisa melanjutkan pendidikannya ke tingkat SMA bahkan perguruan tinggi.

Pemilik SMKS AL-Gazali Luwu ini menyampaikan bahwa, yayasan Al-Gazali siap menerima Faisal di sekolahnya yakni SMKS AL-Gazali Luwu

“Insya Allah, kalau Faisal sudah tamat SMP, maka SMKS AL-Gazali yang berlokasi di Belopa siap menerima Faisal tanpa pembayaran sepeser pun, sampai dia sekolahnya selesai nanti di SMKS AL-Gazali” ucapnya, 4 Juli 2023.

Baca Juga:  Dinsos Selayar Ucapkan Terima Kasih Atas Partisipasi Mahasiswa UIN Makassar

Selain itu kata Irwan, Faisal juga akan tinggal di Asrama siswa sekolah secara gratis.

“Kita gratiskan semua kebutuhan Faisal selama sekolah di SMKS AL-Gazali, mulai dari pakaian maupun perlengkapan sekolah lainnya, Faisal tinggal sekolah aja” tutur Irwan.

Irwan Bakri juga menyampaikan bahwa, jika Faisal ingin melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi, maka Yayasan AL-Gazali juga sudah siap untuk memasukan Faisal ke Politeknik Pertanian Negeri Pangkep.

“Yayasan AL-Gazali sudah buat MOU dengan Poleteknik Pertanian Pangkep, jadi semua Alumni SMKS-AL-Gazali itu Bebas tes masuk Politeknik Negeri Pertanian Pangkep termasuk Faisal nantinya kalau sekolah disini” ujar Irwan. 

Baca Juga:  Bupati Luwu Dampingi Guru Honorer Dari Bua, Terima Penghargaan Dari Surya Paloh

Sebelumnya Faisal viral di media sosial dan pemberitaan media online karena setiap harinya Faisal yang hidup dari keluarga yang kurang mampu ini, berjalan kaki belasan kilometer menuju sekolahnya.

Semangat Faisal, siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Bosso, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan dalam menuntut ilmu patut diapresiasi, betapa tidak, dengan segala keterbatasan ekonomi keluarganya, Faisal tetap semangat bersekolah meski harus berjalan kaki belasan kilometer pergi dan pulang sekolah.

“Saya mau jadi orang sukses untuk membahagiakan orang tua dan nenek saya,” kata Faisal, sambil membetulkan tali sepatunya, Selasa (1/8/2023).

Baca Juga:  Kadis Pendidikan Luwu Sebut Pentingnya Komunitas Belajar Dalam Meningkatkan Kompetensi Pendidik

Faisal mengakui harus bangun lebih awal untuk menyiapkan peralatan sekolahnya. Jarak dari rumahnya di Desa Bosso Timur ke sekolah cukup jauh, sehingga dia harus berangkat pukul 05:30 wita setiap harinya. (*)