Banner 728x250
PILKADA

Perekrutan PKD, Bawaslu Luwu Beri Kesempatan Masyarakat Untuk Berikan Tanggapan

×

Perekrutan PKD, Bawaslu Luwu Beri Kesempatan Masyarakat Untuk Berikan Tanggapan

Sebarkan artikel ini

Eksposindo.com | Bawaslu  Kabupaten Luwu sedang melakukan penjaringan Pengawas Kelurahan Desa (PKD) untuk persiapan Pemilihan Serentak 2024.

Ketua Bawaslu Luwu Irpan, SH, MH menyampaikan bahwa Penjaringan PKD ini sudah memasuki tahapan proses wawancara.

“Besok, 28 Mei dilakukan wawancara serentak terhadap calon PKD di setiap sekretariat Panwascam se Kabupaten Luwu” ucap Irpan.

Ketua Bawaslu Luwu meminta agar kiranya masyarakat Luwu dapat berperan aktif untuk memberikan masukan dan tanggapan terhadap calon  anggota PKD.

“Laporkan dan berikan kami Informasi terkait calon anggota PKD, kami telah berkomitmen untuk penyelenggara di jajaran Bawaslu  Kab Luwu adalah orang-orang  yang profesional dan mempunyai Integritas tinggi” kata Irpan.

Baca Juga:  Wujudkan ‘Luwu Maju dan Sejahtera’ Arham Basmin Janji Sejahterakan PPPK Full Time Bagi Non ASN

Irpan juga menyampaikan adapun masukan dan tanggapan masyrakat dapat dikirim ke kontak layanan Pengaduan Bawaslu Kab Luwu bisa melalui WhatsApp dan Email atau Telepon. 

“Adapun nama-nama calon anggota PKD sebelumnya telah kami umumkan dan bisa diakses langsung di Sosial Media Bawaslu Kab Luwu. Kami menunggu tanggapan dan masukan masyrakat sampai dengan tanggal 30 Mei 2024” tutupnya. (*)